Resep Nasi Timbel Bandung

 On Kamis, 12 Desember 2013  

SharEsepku - melihat nasi banyak banget di meja makan rasanya ingin segera berimajinasi membuat variasi makanan yang cocok dengan bahan dasar nasi.



Melihat sana sini akhirnya saya padukan bahan seadanya hingga terbentuklah sebuah kreasi menarik. Mungkin menu dengan bahan dasar nasi bisa menjadi pilihan tepat saat melihat banyak tumpukan nasi di meja makan seperti yang saya alami ini.



Judul dari resep ini adalah:



Nasi Timbel




Nasi timbel ala sharesepku




Nasi timbel ini bisa kita temukan di daerah bandung, dari pada pergi ke bandung, mending masak dengan resep dari blog ini, hasilnya juga sama saja.

Oke, mari kita buat saja. Siapkan bahan nya:



Bahan :

  • 4 piring nasi panas yang baru matang
  • 4 lembar daun pisang 30 x 30 cm




Pelengkap :

  • Keringan teri kacang
  • Serundeng kelapa
  • Tempe / Tahu goreng
  • Lalap mentimun, tomat ( sesuai selera )
  • Sambal Terasi
  • Ayam goreng




Cara membuat :

  • Nasi panas di aduk-aduk, dibuang uap panas nya, ratakan di atas selembar daun pisang. Lipat kedua sisi. Gulung padat.
  • Sajikan dengan pelengkap






Ngomongin soal serundeng, bagus juga kalau sekalian di sajikan resepnya, kan jarang yang tau resep nya. Monggo:



  • 1/4 butir kelapa yang agak muda, di parut
  • 1 lembar daun jeruk purut
  • 1/2 buah cabai merah, buang Biji nya, lalu dihaluskan
  • Garam, gula secukupnya
  • Terasi sedikit biar seger




Setelah bahan serundeng tersedia, langsung campur sampai rata, lalu sangrai sampai kering.



Sajikan selagi masih hangat, tapi inget ini untuk 4 porsi, jangan di makan sendiri hwehehe.......



Semoga bermanfaat.
Resep Nasi Timbel Bandung 4.5 5 Mas ihsan Kamis, 12 Desember 2013 SharEsepku - melihat nasi banyak banget di meja makan rasanya ingin segera berimajinasi membuat variasi makanan yang cocok dengan bahan dasa...


1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.